Kerjanya
  • Home
  • Kesehatan
  • Resep
  • Aplikasi
  • Hukum
  • Unduh
Kerjanya » Kesehatan » Imunologi » Streptococcus

Streptococcus

Penulis : Andre Tjie Wijaya Tanggal : 2017-05-30
Daftar isi
  • Penyebab
  • Gejala
  • Pengobatan

(c) picprofi Fotolia.comDEFINISI

Streptococcus adalah suatu bakteri yang memiliki bentuk seperti rangkaian rantai. Streptococcus berasal dari kata “strepto” yang berarti rantai dan “coccus” yang berarti bulat. Sebagian besar bakteri yang masuk dalam kelompok streptococcus dapat hidup di lingkungan beroksigen ataupun tanpa oksigen.

Infeksi Streptococcus dapat menyerang siapa saja, dari anak-anak hingga dewasa dan lanjut usia. Bakteri streptococcus menyebabkan infeksi yang bervariasi dari ringan hingga berat, dari infeksi tenggorokan ringan hingga radang paru-paru dan selaput otak.

Hingga sekarang ada sekitar 20 jenis bakteri Streptococcus yang dibagi dalam 2 kelompok besar, yaitu:

  • Grup A, banyak ditemukan pada permukaan tubuh, seperti kulit, dan tenggorokan
  • Grup B, ditemukan pada saluran pencernaan dan vagina, umumnya tidak berbahaya dan lebih sering menyerang pada bayi

 

PENYEBAB

Beberapa faktor risiko yang meningkatkan kemungkinan terjadinya infeksi streptococcus antara lain:

  • Usia dibawah 6 bulan, atau usia diatas 75 tahun
  • Pasien dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah, seperti HIV, kanker, dan kencing manis
  • Wanita hamil
  • Pengguna obat-obat terlarang atau narkoba dan alkohol
  • Pasien yang mendapat pengobatan yang melemahkan sistem kekebalan tubuh, misal kemoterapi, obat kortikosteroid

 

GEJALA

Gejala pada infeksi bakteri streptococcus bergantung pada organ yang diserang oleh bakteri tersebut.

  • Infeksi tenggorokan, menimbulkan demam, rasa tidak nyaman di tenggorokan atau gatal, dan sakit bila menelan
  • Infeksi kulit, berupa kemerahan yang dapat disertai rasa gatal dan adanya nanah
  • Infeksi pada telinga, menyebabkan demam, nyeri pada telinga, hingga gangguan pendengaran
  • Infeksi rongga sinus di wajah, menyebabkan nyeri pada wajah, pilek berulang, sakit kepala
  • Radang paru-paru (pneumonia), menimbulkan batuk, sesak nafas, nyeri dada, demam
  • Sepsis, merupakan infeksi yang telah menyebar di seluruh tubuh melalui pembuluh darah, berupa gejala demam, denyut jantung dan pernafasan yang cepat, hingga kerusakan organ dalam
  • Radang selaput otak, menimbulkan sakit kepala, demam, muntah, bahkan penurunan kesadaran.

 

PENGOBATAN

Infeksi bakteri streptococcus ditangani dengan penggunaan antibiotik untuk melawan bakteri. Penggunaan antibiotik dapat melalui oral/mulut, atau suntikan. Antibiotik diberikan harus dengan teratur dan tepat dosisnya. Bila gejala yang timbul cuukp berat maka diperlukan perawatan di rumah sakit. Obat-obatan lain yang umum digunakan yaitu obat pendamping, seperti anti demam, anti nyeri, dan lainnya.

BACA JUGA

  • Cari : Streptococcus
  • Pneumonia
  • Otitis media akut
  • Nodus limfe
  • Etiologi rabdomiolisis

tweet

Iklan

Populer

  • Unduh game anak

    Unduh game anak

    21/09/2017
  • Https://www.kerjanya.net/faq/8955-tegretol-cr-200-mg.html

    Https://www.kerjanya.net/faq/8955-tegretol-cr-200-mg.html

    03/06/2017
  • Apisate efek samping

    Apisate efek samping

    30/05/2017
  • Resep stik royco

    Resep stik royco

    06/03/2015
  • twitter
  • facebook
© Copyright 2012-2023, All Rights Reserved. | Kerjanya.net