Kerjanya
  • Home
  • Kesehatan
  • Resep
  • Aplikasi
  • Hukum
  • Unduh
Kerjanya » Resep » Resep masakan » Resep Ayam Betutu Praktis Sederhana

Resep Ayam Betutu Praktis Sederhana

Penulis : Caesarra Nur Ramadhanny Tanggal : 2015-01-11
Daftar isi
  • Bahan-bahan
  • Cara membuat

Makanan Bali identik dengan diolah menggunakan  bumbu segala rupa yang biasa disebut “base genep” oleh orang – orang Bali. Yang paling digemari oleh orang Bali yaitu sereh dan kunyit. Ayam betutu merupakan salah satu kuliner khas Bali yang rasa dari sereh dan kunyitnya begitu terasa. Rasa dari ayam betutu ini sangat kaya akan rempah – rempah, kuah dari ayam betutu ini terasa pedas, sedikit asam dan begitu gurih. Ditambah dengan empuk dan lembut dari daging ayamnya begitu menggoda untuk segera dinikmati. Ayam betutu ini cocok untuk dihidangkan sebagai santap makan siang atau juga makan malam, karena rasa gurihnya sangat nyaman di lidah.

Bahan-bahan

- ½ ekor ayam kampung, bersihkan

- ½ sdm minyak

- 2 lembar daun jeruk

- 2 batang serai, iris halus

- 250 ml santan

Bahan bumbu rempah yang dihaluskan

- 3 buah cabai merah

- 9 butir bawang merah

- 3 siung bawang putih

- 3 butir kemiri, sangrai

- ½ iris kunyit

- ½ iris kencur

- ½ sdt merica

- 4 buah cabai rawit

- ½ sdt ketumbar bubuk

- 1 sdt terasi

- 1 sdt garam

Cara Membuat

- Bakar atau panggang ayam hingga setengah matang. Angkat dan sisihkan.

- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum lalu tambahkan santan.

- Masak hingga agak kental, masukkan ayam dan masak hingga kering. Angkat.

- Lumuri ayam dengan bumbu tadi dan panggang sesuai selera.

BACA JUGA

  • Cari : resep ayam betutu sederhana

tweet

Newsletter

Subscribe to our email newsletter.

Iklan

Populer

  • Download permainan Fruit buah

    Download permainan Fruit buah

    07/02/2015
  • Dwonloadappjava

    Dwonloadappjava

    11/03/2014
  • Tulisan blackberrry copy paste

    Tulisan blackberrry copy paste

    01/03/2015
  • Masakan kikil

    Masakan kikil

    01/05/2015
  • twitter
  • facebook
© Copyright 2012-2021, All Rights Reserved. | Kerjanya.net